Berita Terbaru

Bidik Ekspres.id – Nunukan

Kapolda Kalimantan Utara Irjen Pol Bambang Kristiyono langsung menindak tegas anggotanya yakni mencopot Kapolres Nunukan, Kalimantan Utara, AKBP Syaiful Anwar setelah perwira ini melakukan aksi koboinya terhadap anak buahnya setelah terekam CCTV dan viral di media sosial, Senin 25/10

Menurut Kabid Humas Polda Kaltara Kombes Pol Budi Rachmat di Tanjung Selor Bulungan seperti yang dilansir dari Antara , Senin 25/19mengatakan “Betul, Kapolda memerintahkan Kabid Propam untuk melakukan pemeriksaan awal pada Kapolres Nunukan dan anggota yang dipukul,”

Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar melakukan penganiayaan terhadap anggotanya dalam sebuah kegiatan Bansos Akabri 1999 Peduli tertanggal 21 Oktober 2021 yang lalu

Sementara menurut Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan saat ditanyakan mengenai kebenaran tentang video tersebut, menjawab nanti  akan diberikan keterangan pers oleh Polda Kaltara.

“Malam ini akan disampaikan rilis oleh Polda Kaltara terkait dengan tindakan Kapolres Nunukan,” ucap  Divisi Humas Polri

Didalam video tersebut memperlihatkan ada seorang anggota Polisi yang sedang berdiri di depan meja yang yang diatasnya tumpeng, kemudian seorang wanita memindahkan meja tersebut, anggota polri tersebut kelihatan mau membantu wanita tersebut untuk menggeserkan meja yang diatasnya terdapat nasi tumpeng.

Namun, tiba tiba Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar datang serta menghampiri, tanpa basa basi Perwira koboi ini langsung memukul wajah serta menendang anggota polisi tersebut hingga tersungkur ke lantai.***

Tinggalkan Balasan

Share Article: