Berita Terbaru

BIDIK EKSPRES -Subang-Hari ini sebanyak 165 desa 28 kecamatan di Kabupaten Subang tengah melakukan pemilihan kepala daerah (Pilkades), Khususnya di Kecamatan Ciasem ada enam desa yang melaksanakan Pilkades serentak yakni, Desa Sukamandijaya,Ciasem Tengah,Dukuh,Jati Baru,Sukahaji, Pinangsari ,MCB memantau jalannya Pilkades Desa Sukamandijaya dan Pinangsari, Kecamatan Ciasem, dan dimana berlangsung di lapangan bola/futsal di desa setempat, Rabu (05/12/2018).

Ketua Panitia Pilkades Sukamandijaya  Iteng S menyatakan, jadwal pencoblosan mulai dilakukan sejak pukul 07.00 WIB-13.00 WIB.

“Sejak pukul 07.00 WIB, masyarakat sudah banyak mendatangi TPS, untuk memberikan hak suaranya memilih kepala desa,” ujarnya.
[ads-post]
Iteng menjelaskan, jumlah pasangan calon kepala desa di daerahnya sebanyak 5 orang.

“Kita sangat berharap pelaksanaan Pilkades di Desa Sukamandijaya berjalan dengan lancar dan aman, tanpa ada gangguan apapun,” ungkapnya.

 Dibagian lain, Camat Ciasem melalui Sekretaris Kecamatan Ciasem Casmita berharap; pertama gunakanlah hak pilih bapak/Ibu sesuai dengan hati nurani untuk memilih kepala desa 6 tahun kedepan,kedua siapapun yang terpilih nanti itu adalah  pemimpin yang terbaik memimpin desa, mewujudkan kemajuan desa good gaverment serta ada dalam ridho Allah SWT. ketiga untuk Calon Kades yang terpilih jangan eforia,dan yang belum terpilih semoga rendah hati karena sudah takdir Ilahi.ke empat setelah selesai nanti semuanya harus tetap menjaga keamanan,kenyamanan dan ketertiban serta keharmonisan di keluarga,di tetangga, di lingkungan sebagaimana yang telah para calon Kepala Desa mendeklarasikan diri untuk tetap damai melaksanakan Pilkades serentak  dan diharapkan para pendukung juga ikut mewujudkan Pilkades  serentak 2018 yang damai dan sukses, tutupnya.

Ditempat berbeda ,Ketua Panitia Pilkades Pinangsari Kec.Ciasem Hasanudin memastikan, pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) Pinangsari  tetap aman atau berjalan dengan lancar tanpa ada gangguan apapun.

“Pastinya siapun terpilih menjadi kepala desa itulah, pemimpin yang terbaik selama 6 tahun kedepannya bagi masyarakat Desa Pinangsari,” ungkapnya.

Sementara itu,Kapolsek Ciasem Kompol. Odjat Sudrajat menghimbau bagi yang terpilih tidak terlalu eforia atas kemenangannya, yang kemarin sempat bersitegang harus saling  menghargai dan menyayangi terlebih  merangkul saudara kita yang belum beruntung dan yang belum terpilih berbesar hati untuk menerima serta saling merangkul untuk bersama-sama membangun desanya,” tuturnya.

Menurut data yang di himpun Wartawan MCB bahwa,berdasarkan hasil penghitungan pihak panitia Desa Sukamandijaya suara terbanyak dimenangkan oleh calon nomor urut satu yakni Khoeruddin dengan 2.722 suara sedangkan di Desa Pinangsari suara terbanyak di menangkan oleh H.Adang Sarifudin dengan 2.570 suara.(Eka/Dit)

Tinggalkan Balasan

Share Article: